Semarang

10 Wisata Kuliner Semarang di Malam Hari

Gapura Residence – Kuliner Semarang | Wisata Kuliner | Kuliner Malam | Semarang

Gapura Reader saat anda di Kota Semarang, mungkin wisata yang anda tuju di Lawang Sewu, Klenteng Sam Po Kong, dan masih banyak lagi. Kali ini coba berwisata kuliner di Semarang pada malam hari, banyak makanan  yang wajib kamu coba di Semarang saat malam hari. Berikut bebrapa tempat makan di malam hari :

semarang

Gudeg Mbak Tum

Jika Anda menyukai konsep makan lesehan, maka Gudek Mbak Tum bisa menjadi pilihan yang tepat. Dibandingkan dengan warung lainnya, warung ini memiliki keistimewaan tersendiri, yakni pilihan lauknya yang lebih beragam. Anda bisa menemukan berbagai jenis sundukan, mulai dari telur hingga ikan.

Warung ini buka selepas maghrib sekitar pukul 18.00 WIB. Letaknya berada di Jalan MT Haryono, dan berada di pinggir jalan raya. Jika Anda ingin menikmati suasana malam yang sepi, maka sebaiknya jangan datang ketika awal buka. Anda bisa datang sekitar pukul 10 malam sambil memperhatikan lalu lalang masyarakat yang pulang dari kerja.

kuliner Semarang

Pasar Semawis Semarang

Pasar Semawis inihanya buka setiap hari Jumat – Minggu, buka mulai pukul 18.00 WIB, yang berada di Kranggan, Jl. Gg. Warung Semarang. Di pasae semawis banyak sekali penjual menjajakan berbagai macam makanan yang unik dan menarik utuk dicoba.

kuliner Semarang

Nasi Ayam Bu Sami

Kuliner malam selanjutnya adalah nasi ayam. Nasi ayam memang makanan khas Semarang. Untuk Nasi ayam bu sumi ini hanya dapat ditemui pada malam hari terutama tengah malam di Semarang, tempat yang wajib anda kunjungi ini berada di kawasan Simpang Lima Semarang

Nasi ayam Bu Sami ini buka malam hari bahkan menjelang tengah malam pukul 23:00 hingga 06:00 WIB.

Lokasi warung ini terletak di kawasan pujaresa, selain menyediakan nasi ayam, ada berbagai menu lengkap seperti ceker, sate ati ampela, sate usus, sate babat, telur muda, dll.

kuliner Semarang

Bakmi Jawa Pak Gareng

Bakmi terkenal ini awalnya berjualan menggunakan gerobak keliling. Buka mulai tahun 1970, bakmi goreng Jawa ini selalu ramai pengunjung. Antreannya tak pernah sepi.

Bakmi Jawa Pak Gareng ini punya ciri khas sendiri, karena menggunakan bumbu racikan secara turun temurun, begitu pula dengan mie yang digunakan. Bakmi diberikan suwiran ayam, telur bebek, dan kaldu ayam kampung. Itulah yang membuat rasa bakmi ini terkenal hingga ke mana-mana.

Berlokasi di Jalan Wotgandul Dalam Nomor 171, Gabahan, Semarang Tengah, Semarang. Buka mulai pukul 11.00 – 21.00 WIB

kuliner Semarang

Tahu Petis Prasojo Pringgading

Alternatif camilan selain lumpia adalah tahu petis prasojo yang sudah dirintis sejak tahun 1980. Bedanya, petis tahu ini benar-benar dimasukkan ke dalam tahu, sehingga rasanya semakin istimewa. Perpaduan antara tahu, petis, dan cabai rawit dijamin bikin ketagihan.

Isian petis biasanya diproduksi sendiri menggunakan bahan-bahan, seperti udang dan cumi. Kemudian ditambahkan gula dan garam. Cara membuatnya dengan menggiling udang dan cumi, lalu dibumbui garam dan gula.

Tahu petis prasoho ini terletak di  Jalan Pringgading, Jagalan, Kecamatan Semarang Tengah, Semarang. Beropasional mulai pukul 15.00 – 01.00 WIB harga gorengan disini Rp. 2.000,- per biji.

kuliner Semarang

Nasi Kucing Pak Gik

Hampir sama dengan angkringan, Nasi Kucing Pak Gik ini menyediakan gorengan, mendoan, pangsit, tahu petis, sate bakso, dan lain-lain. Untuk makanan beratnya, ada nasi, ada nasi kering, nasi gurih, nasi babat, dan lainnya. Rasanya enak, harganya pun murah meriah.

Nasi kucing Pak Gik ini terletak di Jalan Inspeksi, Sekayu, Semarang Tengah, Semarang. Beroprasional setiap hari mulai pukul 23.00 – 04.00 WIB. Harga disini sangat terjangkau mulai Rp. 1.000,- Rp. 10.000,-.

kuliner Semarang

Es Puter Conglik

Tak hanya makanan berat saja, ada menu penutup segar yang bisa dinikmati saat malam hari. Es Puter Cong Lik namanya. Cabangnya ada tiga, semuanya berada di Semarang. Tiap harinya selalu memproduksi lebih dari 10 tabung es puter.

Varian rasanya beragam, ada cokelat, alpukat, kelapa, hingga durian. Sudah ada sejak tahun 1984, es puter ini tetap ramai, bahkan antreannya selalu mengular.

Hal ini dikarenakan rasanya yang tidak pernah berubah. Dalam pembuatan es puter, selalu menggunakan alat manual dan tanpa pengawet. Harga es puter mulai dari Rp. 15.000,-.

Es Puter Conglik berada di Jalan KH. Ahmad Dahlan Nomor 11, Karangkidul, Kecamatan Semarang Tengah, Semarang. Buka setiap hari pukul 18.00 WIB

kuliner Semarang

Wedang Kacang Kapuran Semarang

Salah satu kuliner yang coock pada malam hari adalah wedangan. Wedangan banyak macamnya yaitu wedang ronde, wedang kacang, dan lainnya. Jika di Semarang ada wedangan yang rasanya wenak yaitu salah satunya Wedang Kacang Tanah Kapuran.

Wedang Kacang Tanah Kapuran ini termasuk kuliner legendaris yang sudah ada sejak 1977, nama wedang kacang kapuran diambil dari tempat kuliner ini berdiri yaitu gang Kapuran.

Menu yang disajikan yaitu satu mangkuk berisi kacang dengan aroma yang kentara dengan kuah santan yang tidak begitu kental, enak nyaman disantap kala malam hari. Ada juga menu lainnya yang bisa dicicip. Seperti kroket, lumpia, somay rebus, somay goreng. risoles, sate, bacem, dan masih banyak lagi yang lain.

Wedang Kacang Tanah Kapuran ini berlokasi di JL. Ki Mangunsarkoro No. 45, Gabahan, Semarang Tengah. Buka mulai jam 15.00 WIB.

kuliner Semarang

Soto Bangkong
Lokasinya berada di samping Kantor Pos Bangkong. Soto Bangkong merupakan ikon kuliner Kota Semarang, dan rasanya dikenal begitu nikmat. Tak hanya di Semarang, soto ini juga membuka cabangnya sampai ke Jakarta dan Bogor.

Uniknya, soto ini disajikan dengan beragam sate, seperti sate ayam, sate kerang, dan sate telur. Bisa juga ditambah dengan perkedel, ampela ati, brutu goreng, dan sayap goreng. Harga mulai Rp15.000,- hingga Rp. 25.000,- .

Soto Bangkong berada di Jalan Brigjen Katamso Nomor 1, Karangtempel, Semarang. Buka setiap hari mulai pukul 07.00 – 22.00 WIB.

kuliner Semarang

Angkringan Blendoek Semarang

Angkringan di Semarang yang ramai di kunjungi dan sangat cocok untuk nongkrong di malam hari dan menikmati live music. Angkringan Blendoek menyajikan berbagai nasi bungkus, gorengan dan jajanan yang lainnya

Angkringan Blendoek Semarang berada di Jl. Gajahmada No. 138, Gabahan, Semarang Tengah.

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *